Jenis-jenis Kertas Berdasarkan Kegunaannya

Berbicara tentang kertas adalah sesuatu yang sangat familiar dengan kegiatan sekolah atau pekerjaan kantor. Kertas merupakan bahan tipis yang dihasilkan dari proses pengepresan serat kayu yang berasal dari pulp. Kertas terdiri dari berbagai macam dan salah satunya dapat dibedakan berdasarkan kegunaannya.

Kertas sejak awal penciptaannya digunakan untuk mendokumentasikan karya baik tulisan ataupun dalam bentuk gambar. Seiring dengan perkembangan zaman, kertas sendiri berubah bentuk berdasarkan fungsi dokumentasinya.

Jenis-jenis Kertas Berdasarkan Kegunaannya

1. Kertas HVS

Kertas HVS memiliki ciri khas bertekstur halus, putih serta tipis dengan ketebalan mulai dari 60, 70, 80 dan 100 gsm. Jenis kertas ini merupakan jenis kertas yang paling umum digunakan untuk keperluan sekolah dan pekerjaan kantor, seperti laporan tugas, makalah, skripsi, laporan kerja dan lain-lain.

2. Book Paper

Book Paper memiliki ciri khas bertekstur sedikit kasar cenderung halus, kekuningan, ringan dan tipis. Ketebalan kertas mulai dari 55, 70 hingga 90 gsm. Kertas jenis ini digunakan khusus untuk buku yang bersifat teks saja, karena jika digunakan untuk buku yang bergambar, akan menghasilkan gambar yang kurang tajam karena warna kertas kekuningan.

3. Art Paper

Kertas art paper memiliki ciri khas bertekstur halus, putih serta mengkilap dengan ketebalan sedikit tipis yaitu 120 gsm dan 150 gsm. Kertas jenis ini digunakan untuk pemakaian brosur, poster, bagian isi majalah, bagian isi company profile dan bagian isi buku yang membutuhkan isi buku lebih detail.

4. Art Carton

Kertas Art Carton memiliki ciri khas bertekstur halus, putih, licin, mengkilap dan tebal. Ketebalan dari jenis kertas ini adalah 190, 210, 230, 260 dan 310 gsm. Biasanya kertas ini digunakan untuk membuat kartu nama, cover buku, cover majalah, poster, company profile, sertifikat, box produk, undangan dan lain sebagainya.

5. Karton BW

Ciri khas dari kertas ini adalah bertekstur halus, putih dengan ketebalan 240 gsm. Kertas jenis ini bermanfaat sekali untuk sertifikat, map, undangan dan lain sebagainya.